Image Resep Ayam Saus Mangga

Resep Ayam Saus Mangga

Happy People, Berikut bahan & cara membuat resep “Ayam Saus Mangga” dengan menggunakan produk So Good Ayam Potong.

Bahan utama :

  • 1 kg So Good ayam utuh potong 10
  • 60 gram tepung terigu
  • ½ sdt bubuk cabai
  • ½ sdt bubuk bawang putih
  • ½ sdt bubuk merica
  • ½ sdt garam
  • 1 buah mangga
  • 2 siung bawang putih
  • ½ tsp paprika
  • 60ml cuka apel
  • 2 sdt perasan jeruk nipis
  • 60ml madu

Cara memasak

  1. Panaskan oven 220o
  2. Siapkan mangkok kecil, campur tepung, bubuk cabe, bubuk bawang putih, bubuk merica, dan juga garam
  3. Balurkan So Good ayam utuh potong 10 pada campuran tepung, kemudian letakkan pada loyang yang sudah dialasi kertas roti. Panggang selama 45 menit, dan sesekali ayam dibalik agar terpanggang merata
  4. Masukan ke dalam food processor : mangga, bawang putih, paprika, cuka apel, dan perasan jeruk nipis, dan blender sampai benar-benar halus
  5. Setelah halus, masak dengan menggunakan pan, kemudian tambahkan madu, masak menggunakan api sedang sambil diaduk terus sampai agak mengental.
  6. Matikan api dan masukan ayam, aduk sampai ayam terbalur merata dengan sausnya
  7. Kemudian letakan kembali ayam ke dalam loyang yang sudah dialasi kertas roti, kemudian panggang dengan temperatur 230oC C selama -/+ 8 – 10 menit atau sampai ayam terlihat berkaramel dengan warna terang.
  8. Siap disajikan.